Category
- Accessories 21
- Fabric 21
- Fabrics 76
- Fabrics Material 2
- Sarimbit 8
- Sarongs 17
- Shawls 49
- Long Shawls 14
- Scarf 8
- Short Shawls 27
- Men 142
- Formal Shirts 142
- Long Sleeve 80
- Short Sleeve 62
- Formal Shirts 142
- Uncategorized 132
- Women 178
Free delivery across Indonesia
Orders are processed and shipped on schedule
One-time exchange within 5 days of receipt
*TnC apply
Order online, pick up at your chosen boutique
Koleksi Model Batik Terbaru dengan Sentuhan Eksklusif
Di balik setiap helai batik, ada kisah yang diceritakan. Koleksi New Arrival Parang Kencana mempersembahkan model batik terbaru dengan desain yang lebih trendy serta detail motif yang kaya makna, tanpa meninggalkan pesona batik yang sudah kita cintai sejak dulu.
Koleksi ini dirancang untuk Anda yang menghargai keindahan seni dan keistimewaan dalam berbusana. Hadir dengan pilihan baju batik pria dan wanita, kain batik premium, serta aksesori, setiap elemenya merefleksikan kebanggaan dan kemuliaan budaya.
Mengapa Koleksi New Arrival Istimewa?
Parang Kencana ingin setiap orang merasakan batik yang spesial. Karena itu, kami menghadirkan batik eksklusif dengan:
- Eksklusif & Terbatas
Setiap koleksi diproduksi dalam jumlah terbatas untuk menjaga eksklusivitas batik. Keunikan ini memastikan bahwa setiap model batik terbaru kami terkesan personal sehingga pemiliknya mengenakan batik yang benar-benar unik dan berkelas.
- Harmoni Motif Klasik dan Modern Mengikuti Tren Fashion
Parang Kencana ingin batik menjadi item yang bisa dikenakan oleh seluruh kalangan. Tekad ini menjadi inspirasi kami untuk menggabungkan konsep klasik dan modern supaya tetap relevan di gaya terkini.
- Material Premium untuk Kenyamanan Maksimal
Dirancang menggunakan sutra berkualitas tinggi, katun eksklusif, dan viscose lembut yang memberikan sensasi nyaman sekaligus tampilan mewah.
Koleksi Terbaru yang Mewakili Gaya dan Karakter Anda
Koleksi terbaru batik Parang Kencana menghadirkan desain model baju yang beragam, mulai dari:
- Baju Batik Eksklusif
Model batik terbaru Parang Kencana hadir dengan siluet modern dengan potongan yang lebih refined dan detail yang presisi. Selain itu, warna serta motifnya dirancang mengikuti tren fashion terkini, namun tetap mempertahankan sentuhan klasik batik untuk menjadikan batik sebagai fashion item yang selalu relevan dengan tren dan selalu lekat dengan elegansinya.
- Kain Batik Premium
Koleksi New Arrival kami mempersembahkan komposisi motif yang lebih artistik dengan perpaduan warna yang kaya untuk menciptakan nuansa elegan yang terasa eksklusif saat dikenakan.
- Aksesoris Batik Modern
Tak hanya busana, Parang Kencana juga menghadirkan model batik terbaru berupa aksesori untuk melengkapi tampilan Anda. Sebagai penyempurna, aksesori seperti selendang dan syal batik hadir dengan pola yang dirancang untuk melengkapi berbagai gaya. Lembut saat dikenakan, aksesori ini menambahkan sentuhan akhir yang elegan, menjadikan setiap penampilan lebih istimewa.
Miliki Koleksi Batik Terbaru Sebelum Kehabisan
Koleksi New Arrival hanya tersedia dalam jumlah terbatas. Ini adalah kesempatan eksklusif bagi Anda yang ingin tampil berbeda, elegan, dan sophisticated dengan desain yang belum pernah ada sebelumnya.
Sebagai koleksi yang banyak diminati oleh pecinta batik premium, produk-produk terbaru kami sering kali habis dalam waktu singkat. Jangan sampai melewatkan kesempatan untuk menjadi salah satu pemiliknya.
Dapatkan Koleksi Batik Eksklusif Sekarang
Jadilah yang pertama memiliki koleksi terbaru Parang Kencana dengan beberapa pilihan:
- Kunjungi butik eksklusif kami di Sarinah, Alun-Alun Grand Indonesia, dan Metro Department Store untuk merasakan langsung keindahan koleksi ini.
- Belanja online dengan layanan pengiriman cepat ke seluruh Indonesia, memastikan koleksi pilihan Anda segera tiba di tangan.
- Pesan custom batik untuk mendapatkan desain dari koleksi terbaru yang disesuaikan dengan selera dan kebutuhan Anda.
Jangan lewatkan kesempatan untuk miliki koleksi terbatas ini. Temukan keindahan batik yang eksklusif, hanya di Parang Kencana.